Bagi mereka yang mengalami rambut rontok akibat kebotakan pastinya juga mencari informasi tentang cara alami menumbuhkan rambut botak. Rambut merupakan mahkota untuk setiap orang dan letaknya ada pada bagian tubuh paling atas. Seringkali, orang yang mengalami kebotakan merasa depresi dan kehilangan percaya diri. Banyak obat-obatan yang dijanjikan mampu menumbuhkan dan menyuburkan rambut yang botak tersebut.
Namun, pada kenyataannya obat-obatan tersebut justru berbahaya bagi tubuh karena banyak mengandung senyawa kimia. Pengobatan atau perawatan yang paling cocok untuk menumbuhkan rambut adalah dengan cara alami. Kita bisa kembali menilik ke alam sekitar kita, bahwa banyak sekali bahan-bahan yang sehat untuk dijadikan bahan pengobatan atau perawatan rambut rontok ini. Inilah beberapa tips untuk menumbuhkan rambut rontok :
Cara Alami Menumbuhkan Rambut Botak
Menumbuhkan Rambut Botak dengan Telur
Mungkin beberapa dari pembaca jarang sekali mendengar tentang manfaat kuning telur ini untuk menumbuhkan rambuat. Nyatanya, kuning telur ini sangat bermanfaat untuk itu. Anda bisa mengaplikasikannya pada kulit kepala anda dan lakukan pemijatan selama kurang lebih 10 hingga 15 menit. Setelah itu, anda dapat langsung membasuhnya. Untuk menghilangkan bau amis, anda bisa menggunakan shampo yang beraroma wangi.
Minyak kelapa untuk Menumbuhkan Rambut Botak
Minyak kelapa memang sangat dikenal bagus untuk kesehatan rambut. Bahkan, beberapa produsen minyak rambut menggunakan minyak kelapa sebagai bahan utamanya. Manfaat dari minyak kelapa ini adalah untuk mempercepat pertumbuhan rambut. Selain itu, ketombe bisa hilang dengan cepat menggunakan minyak kelapa ini. Aplikasikan minyak kelapa ini secara rutin setiap hari.
Menggunakan Teh hijau Atasi Kebotakan
Teh hijau memang sangat terkenal dalam bidang kesehatan dan kecantikan. Manfaat teh hijau juga bisa dirasakan oleh mereka yang ingin menumbuhkan rambutnya. Teh hijau mempunyai kandungan antioksidan yang sangat tinggi. Kandungan ini bisa bermanfaat untuk melancarkan sirkulasi darah ke bagian rambut. Hasil akhirnya, rambuat akan lebih cepat tumbuh. Caranya juga sangat mudah, melakukan perawatan menggunakan teh hijau ini, anda cukup menyeduhnya. Setelah teh hijau ini diseduh, anda bisa langsung mengaplikasikannya pada kepala anda. Bungkuslah kepala anda selama 20 menit menggunakan handuk, setelah itu anda bisa membilasnya.
Tumbuhkan Rambut Memanfaatkan Kulit Apel
Selain teh, kulit apel juga mempunyai manfaat untuk meningkatkan sirkulasi darah. Anda bisa menghaluskan kulit apel ini dan kemudian diaplikasikan ke seluruh bagian kepala. Kulit apel bisa dibilas setelah 20 menit.
Atasi Rambut Botak Menggunakan Kemiri
Bumbu masak yang satu ini dikenal luas oleh para pakar rambut. Kemiri bisa menjadikan rambut hitam berkilau dan meningkatkan kesuburuannya. Untuk menggunakan biji kemiri ini, anda harus membakarnya terlebih dahulu. Setelah hangus atau gosong, maka biji kemiri ini akan terlihat berminyak. Kemiri yang sudah digosongkan tersebut kemudian digiling dan diaplikasikan ke seluruh bagian rambut. Sebaiknya, digunakan pada malam hari dan pagi-pagi anda bisa keramas.
Memanfaatkan Minyak Zaitun untuk Rambut Botak
Minyak zaitun atau dikenal juga oleh pakar kecantikan dunia sebagai olive oil. Minyak ini sangat baik untuk kecantikan, terutama untuk kulit dan rambut. Kesehatan kulit kepala akan terjaga dan pertumbuhan rambut akan semakin cepat dengan mengaplikasikan minyak zaitun ini. Aplikasikan minyak zaitun setelah keramas lalu pijatlah dengan lembut. Malam hari akan lebih baik dan biarkan minyak zaitun itu hingga pagi, baru setelah pagi anda bisa keramas dan membersihkannya.
Untuk menjaga kesehatan rambut, anda harus melakukannya secara konsisten dan teratur. Rambut yang subur dan sehat tidak bisa didapatkan hanya dengan sekali pengaplikasian saja. Cara alami menumbuhkan rambut botak sebaiknya anda pilih sebagai opsi pertama sebelum menggunakan obat-obatan yang mengandung senyawa kimia bisa merusak rambut, menyebabkan ketombe, serta semakin rontok.